8 July 2024

Pertamina Patra Niaga Siapkan Belasan Juta Tabung LPG 3 Kg untuk Menyambut Idul Adha

JAKARTA, IKNpost – Untuk menyambut Hari Raya Idul Adha 1445 H, yang akan berlangsung pada 17 Juni 2024, Pertamina Patra Niaga berencana meningkatkan penyaluran LPG 3 kg di seluruh negeri menjadi 11,4 juta tabung.

Untuk memenuhi kebutuhan LPG 3 kg masyarakat selama Idul Adha akhir pekan, tabung gas ditambahkan. Jadi masyarakat tidak khawatir.

“Dengan penambahan ini kami berharap bisa terpenuhi kebutuhan LPG 3 kg sehingga masyarakat tidak perlu khawatir dan bisa tenang menjalankan rangkaian kegiatan di Idul Adha 2024,” kata Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga, Irto Ginting, dalam keterangan persnya pada Minggu, 9 Juni 2024.

“Penyaluran tambahan ini akan dilakukan secara bertahap melalui Agen ke Pangkalan mulai hari ini hingga Idul Adha nanti,” lanjutnya.

Kemudian ia mengimbau masyarakat untuk membeli LPG 3 kg di pangkalan resmi Pertamina,  bisa mendapatkan harga eceran tertinggi (HET) yang ditetapkan pemda masing-masing wilayah. Terlebih metersediaannya juga telah dipastikan aman.

“Kami pastikan stock di Pangkalan selalu ada dan LPG 3 kg dijual sesuai HET. Jika di pengecer, itu di luar kewenangan kami,” jelasnya.

Pertamina Patra Niaga tidak hanya memastikan ketersediaan LPG 3 kg, tetapi juga memastikan Bright Gas, LPG Non Subsidi, tersedia di lapangan baik di Pangkalan maupun outlet modern yang mudah diakses oleh masyarakat.

Baca juga : Kementerian Agama Mengeluarkan Edaran Baru Mengenai Standar RPH untuk Pelaksanaan Dam Haji

Loading

Silahkan Telusuri

Wakil Ketua MPR RI Lestari Moerdijat

Pimpinan MPR Meminta Pemerintah Mengambil Tindakan Konkret untuk Menghentikan Judi Online pada Anak

JAKARTA, IKNpost – Wakil Ketua MPR RI Lestari Moerdijat (Rerie) mendesak pemerintah untuk segera mengambil …